![]() |
Updated Kamis, 4 Juli 2024 |
![]() |
Updated Kamis, 4 Juli 2024 |
GOLD
Harga Gold (XAUUSD) bergerak dalam rentang US$ 2.250 - US$ 2.362 per troy ons hingga awal perdagangan sesi Eropa Kamis (4/7/2024). Pergerakan sideways tersebut juga tercermin dari Sentiment Analysis yang menunjukkan angka 53 dengan Confidence Index yang tinggi.
Pasar Amerika Serikat yang libur merayakan Hari Kemerdekaan membuat Gold belum banyak bergerak. Seperti diketahui Gold kemarin melesat lebih dari US$ 26 atau 260 pip pasca rilis data yang menunjukkan pelemahan pasar tenaga kerja dan kontraksi aktivitas jasa.
Sektor jasa Amerika Serikat berkontribusi sebesar 80% terhadap pasar tenaga kerja sehingga ada potensi data non-farm payrolls (NFP) AS yang akan dirilis Jumat besok juga menunjukkan pelemahan. Hal ini tersebut masih akan mendongkrak kinerja Gold pada perdagangan malam ini. Apalagi probabilitas pemangkasan suku bunga The Fed pada September kini mencapai 75%, berdasarkan data FedWatch.
OIL
Sesuai dengan proyeksi Macro Overview sebelumnya, harga Oil (CLS10) turun pada awal perdagangan sesi Eropa, menyentuh level terendah harian US$ 83,01 per barel. Dibandingkan penutupan perdagangan Rabu Oil turun US$ 0,58 atau 5,8 pip sebelum rebound.
Aksi profit taking menjadi penyebab penurunan tersebut, sebab Oil saat ini masih berada di dekat level tertinggi 2 bulan. Pada perdagangan malam ini ada potensi aksi profit taking kembali berlanjut.
EURUSD
EURUSD masih bergerak dekat level tertinggi harian 1,08031 hingga awal perdagangan sesi Eropa. Padahal data dari Jerman menunjukkan pesanan pabrik Jerman anjlok 1,6% month-on-month (MoM), mematahkan forecast kenaikan 0,3% MoM di Trading Central.
Hal tersebut menunjukkan dolar AS sedang lemah akibat probabilitas pemangkasan suku bunga The Fed pada September kini mencapai 75%. Meski demikian, Pemilu putaran kedua Prancis pada Minggu nanti masih akan membebani pasangan mata uang ini sehingga akan sulit untuk naik lebih tinggi, ada kecenderungan koreksi akan kembali terjadi.
GBPUSD
Pemilu Inggris yang dimulai sore ini membuat GBPUSD belum banyak bergerak meski mampu mempertahankan penguatan. Hasil Pemilu ini baru akan diketahui Jumat besok sehingga kemungkinan belum akan terjadi pergerakan besar.
Partai Konservatif yang berkuasa selama 14 tahun diprediksi akan tumbang oleh Partai Buruh. Hal ini masih menjadi sentimen positif bagi GBPUSD.
USDJPY
USDJPY turun pada awal perdagangan sesi Eropa, menyentuh level terendah harian 161,100. Dibandingkan penutupan perdagangan Rabu, USDJPY turun 594 poin (59,4 pip).
Sesuai dengan proyeksi sebelumnya, rilis data ekonomi AS kemarin masih akan menekan USDJPY. Apalagi, posisinya saat ini berada di level tertinggi 38 tahun. Ada potensi terjadi aksi profit taking yang bisa memberikan tekanan lebih besar.
Nasdaq
Nasdaq bergerak dalam rentang yang sangat sempit 20.389 - 20.417 hingga awal perdagangan sesi Eropa. Sentiment Analysis menunjukkan angka 46 yang berarti netral dengan Confidence Index yang tinggi.
Hal tersebut menjustifikasi pergerakan Nasdaq yang sangat sempit, ditambah lagi dengan pasar Amerika Serikat yang libur. Dalam kondisi tersebut, ada kecenderungan Nasdaq akan tertekan akibat aksi profit taking.
Note: Sentiment Analysis menggunakan angka skala 0 - 100, semakin dekat dengan nol sentimen semakin negatif, sebaliknya semakin dekat dengan 100 artinya semakin positif. Sementara Confidence Index dibedakan menjadi tiga, yakni rendah, rata-rata dan tinggi. Confidence Index bisa menggambarkan seberapa valid Sentiment Analysis.
Sentiment Analysis merupakan teknologi Natural Language Processing (NLP) yang menganalisis puluhan ribu data dari berita, blog, hingga sosial media untuk mengetahui sentimen pasar yang menyelimuti pergerakan sebuah produk keuangan. Sentiment Analysis disediakan oleh Trading Central dan bisa dilihat pada MIFX App.