Updated |
![]() |
Selasa, 19 September 2023 |
GBPUSD turun 116 poin (11 pip) ke 1,23734 pada perdagangan sesi Asia dan berada di level terendah dalam lebih dari tiga bulan terakhir.
Poundsterling masih tertekan akibat perlambatan ekonomi Inggris, di mana sektor jasa mengalami pada Agustus kontraksi untuk pertama kali sejak Januari dan ekspansi sektor konstruksi melambat signifikan. Sementara sektor manufaktur sudah berbulan-bulan mengalami kontraksi.
Hal tersebut membuat pelaku pasar memperkirakan bank sentral Inggris (Bank of England/BoE) yang akan mengumumkan kebijakan moneter di pekan ini akan menaikkan suku bunga satu kali lagi dan mencapai terminal rate (puncak dari siklus kenaikan).
Pada perdagangan sesi Eropa, GBPUSD berpotensi turun lebih lanjut.
Berikut referensi teknikal untuk mengambil posisi sell untuk produk GBPUSD:
Entry Price:1,238700 - 1,23800
Level Support 1: 1,23650
Level Support 2: 1,23550
Level Resistance 1: 1,23850
Level Resistance 2: 1,23950