SUPPORT CENTER     021-50996650 / 021-50928899     Log in
Berita Market Brief Sesi Asia, Jumat 20 Mei 2022
Teknikal & Fundamental

Market Brief Sesi Asia, Jumat 20 Mei 2022

Updated Jumat, 20 Mei 2022

EMAS 

Harga emas bergerak lebih tinggi pada hari Kamis, hingga berakhir menguat $25.61 di level $1841.95 karena ditopang oleh sentimen melemahnya dollar AS dan turunnya tingkat imbal hasil obligasi AS seiring pesimisnya data ekonomi AS seperti Philadelphia Fed Manufacturing Index, Unemployment Claims dan Existing Home Sales.

Emas berpeluang dijual pagi ini (20/5), menguji support di $1837 jika dollar AS menguat dibalik pesan yang cenderung hawkish dari Fed Kashkari untuk kebijakan moneter yang lebih agresif. Namun, jika bergerak naik hingga menembus ke atas level $1848, berpeluang dibeli membidik resistance di $1850. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di $1837 - $1850.

MINYAK 

Harga minyak berakhir menguat $2.36 di level $109.23 pada hari Kamis karena dipicu oleh sentimen melemahnya dollar AS dan rencana pelonggaran pembatasan aktivitas di Shanghai. 

Harga minyak berpeluang dibeli pagi ini (20/5), menargetkan resistance di $110.00 di tengah kekhawatiran mengetatnya suplai global. Namun, jika bergerak turun hingga menembus ke bawah level $108.20, berpeluang dijual menguji support di $108.00. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di $108.00 - $110.00.

EURUSD 

Optimisme kebijakan hawkish dari ECB di bulan Juli dan turunnya dollar AS mengangkat EURUSD naik 123 pip ke level 1.0582 pada akhir perdagangan hari Kamis.

EURUSD berpeluang dijual pagi ini (20/5), menguji support di 1.0540 di tengah outlook reboundnya dollar AS. Namun, jika bergerak naik menembus ke atas level 1.0605, berpeluang dibeli mengincar resistance di 1.0620. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di 1.0540 - 1.0620.

GBPUSD 

GBPUSD ditutup menguat 128 pip di level 1.2470 pada hari Kamis, ditopang oleh sentimen melemahnya dollar AS dan optimisnya data CBI Industrial Order Expectations.

GBPUSD berpeluang dijual pagi ini (20/5), menguji support di 1.2420 di tengah outlook reboundnya dollar AS dan kekhawatiran terhadap potensi resesi ekonomi Inggris. Namun, jika bergerak naik hingga menembus ke atas level 1.2505, berpeluang dibeli mengincar resistance di 1.2520. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di 1.2420 - 1.2520.

USDJPY 

Dipicu oleh sentimen melemahnya dollar AS telah menekan turun pergerakan USDJPY di hari Kamis, berakhir melemah 41 pip di level 127.82. 

USDJPY berpeluang dibeli pagi ini (20/5), menargetkan resistance di 128.20 di tengah outlook reboundnya dollar AS. Namun, jika bergerak turun hingga menembus ke bawah level 127.45, berpeluang dijual menguji support di 127.30. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di 127.30 - 128.20.

AUDUSD 

Turunnya dolar AS dan kenaikan harga komoditas logam tembaga menopang AUDUSD naik 95 pip ke level 0.7046 di hari Kamis. Abaikan pesimisnya data tenaga kerja Australia. 

AUDUSD berpeluang dijual pagi ini (20/5), menguji support di 0.7000 di tengah outlook menguatnya dollar AS. Namun, jika bergerak naik hingga menembus ke atas level 0.7065, berpeluang dibeli mengincar resistance di 0.7080. Potensi rentang perdagangan sesi Asia 0.7000 - 0.7080.

NIKKEI 

Indeks Nikkei berakhir menguat 110 poin di level 26355 pada hari Kamis karena dipicu oleh sentimen naikya harga minyak mentah. 

Indeks Nikkei berpeluang dibeli lebih lanjut pagi ini (20/5), mengincar resistance di 26600 dibalik sentimen optimisnya data National Core CPI Jepang. Namun, jika bergerak turun hingga menembus ke bawah level 26330, berpeluang dijual menguji support di 26300. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di 26300 - 26600.

HANGSENG 

Indeks Hang Seng ditutup menguat 317 poin di level 20413 karena dipicu oleh katalis positif rencana pelonggaran pembatasan aktivitas di Shanghai.

Indeks Hang Seng berpeluang dibeli lebih lanjut pagi ini (20/5), mengincar resistance di 20600 di tengah kabar baik rencana pelonggaran pembatasan aktivitas di Shanghai. Namun, jika bergerak turun hingga menembus ke bawah level 20250, berpeluang dijual menguji support di 20200. Potensi rentang perdagangan sesi Asia di 20200 - 20600.


Berita Terkait

Dapatkan update mengenai promo, trading tools, dan berita terbaru dari MIFX
Dapatkan update mengenai promo, trading tools, dan berita terbaru dari MIFX
LEGALITAS
Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi: 178/BAPPEBTI/SI/I/2003
Bursa Berjangka Jakarta: No. SPAB-044/BBJ/03/02
Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia: No. 010/SPKB/ICDX/Dir/III/2010
Kliring Berjangka Indonesia: No. 14/AK-KBI/III/2003
Indonesia Clearing House: 003/SPKK/ICH-MIF/VII/2017
MEDIA SOSIAL
PT Monex Investindo Futures beroperasi berdasarkan izin dan berada di bawah pengawasan BAPPEBTI, merupakan anggota bursa BBJ dan BKDI dan anggota kliring berjangka KBI & Indonesia Clearing House.
LOGIN
Email
Password
FORGOT PASSWORD
Scan QR untuk Download Aplikasi MIFX Sekarang Juga