SUPPORT CENTER     021-50996650 / 021-50928899     Log in
Berita Market Highlights: Jelang Kebijakan Moneter BOE Dan ECB, Pound Dan Euro Tertekan Dolar AS
Macro Overview

Market Highlights: Jelang Kebijakan Moneter BOE Dan ECB, Pound Dan Euro Tertekan Dolar AS

Updated Kamis, 2 Februari 2023

Pasangan mata uang EURUSD dan GBPUSD nampak turun di siang hari Kamis (2/2), beberapa jam jelang pengumuman kebijakan moneter dari kedua bank sentral tersebut, setelah dolar kembali naik.

Semalam, The Federal reserve, mengumumkan kenaikan suku bunga 0.25% dan pada konferensi pers-nya, gubernur The Fed, Jerome Powell, memberikan pernyataan yang dipandang dovish oleh pelaku pasar, sehingga melemahkan dolar AS secara signfikan semalam. Powell menyebutkan langkah menghentikan kebijakan moneter yang agresif sudah tepat dan jika tingkat inflasi dapat ditekan, The fed mencoba tidak menaikkan suku bunga ke atas level 5.00%. Aksi lepas dolar semalam telah diikuti dengan kembali nya aksi beli di siang hari ini, walau nampak terbatas.

Di malam hari nanti, baik Bank of England (BOE) dan European Central Bank (ECB) dijadwalkan akan menaikkan suku bunga acuan sebesar 0.50%, yang sejatinya menopang mata uang pound sterling dan Euro menguat. Tetapi pelaku pasar nampak berhati-hati menimbang kemungkinan kebijakan selanjutnya dari ke-dua bank sentral tersebut.

Sebelumnya pejabat BOE telah menyebutkan bahwa BOE tidak berniat menaikkan suku bunga secara agresif, dan kenaikan 0.50% dipandang hanya langkah kali ini untuk menekan inflasi. Selain itu, isu rencana menteri keuangan Inggris untuk mengajukan kenaikan pajak pendapatan di Inggris juga menjadi pertimbangan pasar yang berpeluang menekan GBPUSD turun. Kebijakan BOE akan dirilis di jam 19:00 WIB. Jika pasar memandang sikap dovish dari BOE, GBPUSD berpeluang turun menguji support 1.2260 malam ini.

Di lain pihak, pejabat ECB nampak mendukung peluang sikap yang agresif dari ECB, dengan kabar masih ada peluang kenaikan suku bunga 0.50% selanjutnya, setelah kebijakan malam hari nanti. ECB akan mengumumkan kenaikan suku bunga sebesar 0.50% di jam 20:15 WIB dan konferensi pers dari presiden ECB, Christine Lagarde, di jam 20:45 WIB. Jika Lagarde memberikan sinyak sikap agresif pada konferensi pers-nya, berpeluang menopang EURUSD naik, menguji resistance 1.1100 malam hari nanti.

Berita Terkait

Dapatkan update mengenai promo, trading tools, dan berita terbaru dari MIFX
Dapatkan update mengenai promo, trading tools, dan berita terbaru dari MIFX
LEGALITAS
Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi: 178/BAPPEBTI/SI/I/2003
Bursa Berjangka Jakarta: No. SPAB-044/BBJ/03/02
Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia: No. 010/SPKB/ICDX/Dir/III/2010
Kliring Berjangka Indonesia: No. 14/AK-KBI/III/2003
Indonesia Clearing House: 003/SPKK/ICH-MIF/VII/2017
MEDIA SOSIAL
PT Monex Investindo Futures beroperasi berdasarkan izin dan berada di bawah pengawasan BAPPEBTI, merupakan anggota bursa BBJ dan BKDI dan anggota kliring berjangka KBI & Indonesia Clearing House.
LOGIN
Email
Password
FORGOT PASSWORD
Scan QR untuk Download Aplikasi MIFX Sekarang Juga